Dari artikel saya beberapa bulan lalu yang memuat tentang "Child and Women Trafficking", kini kita semua mengetahui bagaimana perdagangan manusia ini terjadi. Kejamnya dunia memaksa seseorang untuk menghalalkan segala cara agar tetap dapat bertahan hidup. Mayoritas perdagangan manusia ini dilakukan atas dasar kekurangan dari segi ekonomi. Kemiskinan dan minimnya pendidikan di Indonesia membuat mereka mengambil langkah yang salah.
Sebagai mahasiswi, kita patut berpikir kritis untuk mencari solusi ke depannya. Arsitektur menurut saya merupakan peluang besar untuk menciptakan suatu pekerjaan. Dimana kita bisa membantu orang-orang untuk bekerja dengan halal dan tidak merugikan orang lain. Dimana dengan membangun dan menciptakan tempat-tempat yang didalamnya terdapat peluang pekerjaan yang banyak. Sehingga tidak ada lagi orang yang akan tergiur dengan pekerjaan yang instan.
Komentar
Posting Komentar